Gunung Api Maar. Gunung api Maar merupakan salah satu dari sekian macam bentuk gunung berapi. Gunung api maar disebut juga gunung api corong
atau gunung api embryo. Disebut gunung api corong karena bila dilihat
dari kejauhan cekungan akibat letusan besar tersebut terlihat seperti
corong.
Gunung api maar
memiliki keistimewaan tersendiri. Yaitu bila dilihat dari luar angkasa
oleh satelit pengamat, jenis gunung maar sangat mudah teridentifikasi,
karena bentuknya yang unik. Di dunia gunung api maar tidak banyak. Dari
sekian yang tidak banyak, tiga di antaranya terdapat di Semenanjung Muria. Nama gunung itu juga di awali dengan kata maar, yaitu: Maar Bambang, Maar Gunungrowo, dan Maar Gembong.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar